Dentuman musik era 2000-an kembali menggema di Kampus Universitas Dian Nuswantoro Semarang. Melalui lomba musik bertema "Echoes of Two Thousands", Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Musik Udinus menghadirkan ruang kreativitas bagi musisi muda, sekaligus mengajak bernostalgia lewat lagu-lagu legendaris Indonesia.